sqIus80d5VwRjHCsULqdp1Lmmq7jVxCChULbkU68
Bookmark

Panduan Mendaftar Online Simaksi Gunung Gede, Simpel Banget!

Pendakian gunung merupakan aktivitas yang penuh tantangan namun menyenangkan bagi sebagian orang, terutama para pecinta alam. Namun, untuk memastikan pendakian yang aman dan nyaman, pastikan para pendaki selalu mematuhi peraturan yang berlaku di setiap gunung. Peraturan-peraturan tersebut dimulai dari izin pendakian hingga saat pendakian itu sendiri.

Gunung Gede Pangrango masuk dalam kawasan taman nasional yaitu TNGGP (Taman Nasional Gunung Gede Pangrango), sehingga untuk memasuki kawasan ini diperlukan adanya SIMAKSI (Surat Izin Masuk Kawasan Konservasi). Simaksi bisa didapat dengan mendaftar melalui website resmi TNGGP.

Simaksi Online Gunung Gede App

Cara Mudah Daftar Online Pendakian Gunung Gede dan Pangrango

Sudah bukan rahasia lagi, meski pendaftaran simaksi Gunung Gede Pangrango sudah diberlakukan pendaftaran online sejak lama, namun masih banyak saja para pendaki yang melakukan cara pintas yaitu menggunakan jasa calo-calo penyedia simaksi, seringkali menyebutnya daftar offline. Padahal, untuk mendaftar simaksi online prosesnya sangat mudah lho, selain itu biaya juga lebih terjangkau dibandingkan dengan menggunakan calo.

Baca Juga: Info Lengkap Trekking Kawah Ratu via Cidahu Sukabumi

Alasan mereka bervariatif, mulai dari merasa gaptek alias gak ngerti cara daftar online, membantu mata pencaharian warga sekitar (calo) atau yaaa males ribet saja (yang padahal gak ribet juga). Tapi sih, selama pendaftaran melalui calo itu 'dilegalkan' oleh pengelola, yang mana pendaki tetap bisa masuk meski dengan tiket offline, pasti ada saja ya yang menggunakan cara ini. Sepertinya masih terlalu sulit untuk ditertibkan aturan ini, mengingat warga lokal yang sudah sangat terikat pada aktivitas pendakian di kawasan gunung gede tersebut. Namanya juga di Indonesia ya, selalu ada oknum-oknum yang sulit diajak tertib dan maju. Sudah biasa bukan? Hehehe.

Meski kenyataannya begitu, tapi saya sangat merekomendasikan kalian, para pendaki yang hendak melakukan aktivitas pendakian di kawasan TNGGP untuk melakukan pendaftaran atau booking simaksi online. Mengusahakan lingkungan yang tertib dan taat aturan itu bisa kita mulai dari diri sendiri. Yuk, saya bantu buatkan step-by-step atau panduannya.

1. Kunjungi website resmi TNGGP

Pertama-tama masuk ke laman resmi TNGGP yaitu https://booking.gedepangrango.org. Di halaman muka terdapat beberapa pilihan menu, pilih Pendaftaran Pendakian.

Daftar Online Simaksi Gunung Gede
Step 1: Daftar Simaksi Online Gunung Gede

2. Memilih Waktu dan Jalur Pendakian

Setelah klik menu pendaftaran pendakian, maka akan masuk ke halaman berikutnya. Sebelum memilih waktu dan jalur, terlebih dahulu melewati beberapa slide berisi penjelasan mengenai Peraturan Pendakian, Ketentuan dan Larangan selama pendakian. Baca dan pahami. Jika sudah lanjut klik tombol Next. Lalu di halaman berikutnya akan menampilkan kuota pendakian per tanggal beserta jalur yang bisa dipilih (Cibodas, Gunung Putri, Selabintana). Klik saja tanggal dan jalur yang diinginkan, tentunya yang masih tersedia ya.

Simaksi Online Pendakian Gunung Gede
Step 2: Daftar Simaksi Online Gunung Gede

Baca Juga: Informasi Pendakian Gunung Pangrango via Cibodas

3. Mengisi Form Pendakian

Selanjutnya isi Form Pendakian secara lengkap, terdiri dari Tujuan Pendakian (Gunung Gede, Gunung Pangrango atau double summit Gede & Pangrango), Tanggal Masuk dan Keluar, Pintu Keluar, No HP dan Email. Setelah selesai klik Next.

Langkah-langkah Daftar Simaksi Online Gunung Gede
Step 3: Daftar Simaksi Online Gunung Gede

4. Mengisi Data Diri

Di halaman berikut ini untuk mengisi data pendaki, yaitu terdiri dari 1 ketua dan minimal 2 anggota (maximal 10 orang). Data pendaki yang perlu dilengkapi antara lain No KTP, Nama, Alamat, Tanggal Lahir, Jenis Kelamin dan No HP. Terdapat juga form khusus untuk pelajar dan pendaki di bawah umur. Jika selesai mengisi data ketua dan semua anggota klik Simpan dan Lanjutkan.

Tata Cara Izin Pendakian Gunung Gede via Online
Step 4: Daftar Simaksi Online Gunung Gede

5. Pendaftaran Selesai

Halaman terakhir, berisi status pemesanan, jika sudah berhasil maka akan tercantum Kode Booking yang selanjutnya anda bisa gunakan untuk mengecek pesanan, tentunya setelah melakukan pembayaran terlebih dahulu ya melalui virtual account Bank Syariah Indonesia.

Panduan Daftar Izin Simaksi Online Gunung Gede
Step 5: Daftar Simaksi Online Gunung Gede
Kamu juga akan mendapatkan notifikasi dan intruksi pembayaran via WhatsApp dan Email. Waktu konfirmasi pembayaran adalah 60 menit, jika melewati waktu tersebut maka dianggap gugur.
Simaksi Online TNGGP

Nah gimana, cukup mudah bukan? Hanya 4 langkah saja kok, gak sampe 30 menit. Sekarang gak males lagi kan untuk booking simaksi sendiri? Selain simple juga murah, hanya cukup membayar Rp. 29.000 (weekday) atau Rp. 34.000 (weekend), pelajar Rp. 17.500,- (weekday) dan Rp. 20.500 (weekend). Tentunya sudah termasuk asuransi resmi. Kalau bayar calo hampir 3 kali lipatnya, kan? Selain itu untuk keselamatan juga kurang terjamin, karena tidak di cover asuransi dari pengelola taman nasional.

Baca Juga: Informasi 5 Jalur Pendakian Gunung Sumbing dan Estimasi Waktu

Cara Konfirmasi Booking Online di Loket Pendakian TNGGP

Setelah melakukan pembayaran, kamu akan mendapatkan QR Code yang nantinya akan di scan di loket pendakian. Sekarang kamu tinggal menunggu hari H pendakian dan mempersiapkan dengan matang apa-apa yang diperlukan untuk pendakian kamu.

Jika sudah tiba waktunya, kamu tinggal menuju pintu pendakian yang sudah dipilih saat pendaftaran online. Misalnya kamu memilih pintu pendakian Gunung Putri di Cipanas Cianjur. Tiba di basecamp, sebelum menuju loket, kamu bisa menuju pos pemeriksaan kesehatan terlebih dulu yang berada di basecamp bawah.

Sebagai salah satu syarat untuk pendakian di TNGGP adalah surat sehat. Nah, konon katanya, salah satu kelebihan calo adalah tidak perlunya menyediakan surat sehat, mungkin menjadi salah satu alasan para pendaki merasa terbantu. Padahal pos pemeriksaan sudah tersedia di basecamp, dan pemeriksaannya juga cukup simple (formalitas), gak sampai 5 menit. Bayar Rp. 25.000,- / orang.

Contoh Surat Sehat Pendakian Gunung Gede
Surat Sehat Pendakian Gunung Gede

Setelah mendapat surat sehat, kamu bisa lanjut menuju pos pemeriksaan simaksi yang ada di atas (menuju jalur pendakian). Berikan QR Code pada petugas, kemudian kamu akan diberikan karcis resmi dan surat izin pendakian.

Karcis Masuk Resmi Pendakian Gunung Gede
Karcis Masuk Resmi Pendakian Gunung Gede

Penutup

Setelah proses registrasi selesai, kamu saip memulai petualangan mendaki gunung Gede Pangrango. Mendakilah dengan hati-hati, patuhi peraturan yang berlaku, dan nikmatilah keindahan alam yang ditawarkan oleh Gunung Gede Pangrango. Jangan lupa untuk menjaga kebersihan lingkungan dan meninggalkan jejak yang baik selama pendakian.

Dengan mengikuti panduan booking online Simaksi pendakian gunung Gede di atas, kamu akan melakukan pendakian ke Gunung Gede Pangrango dengan nyaman dan terjamin keamanannya. Kamu juga sah menjadi pendaki yang tertib dan taat aturan. Selamat menikmati Gunung Gede Pangrango!

Posting Komentar

Posting Komentar