sqIus80d5VwRjHCsULqdp1Lmmq7jVxCChULbkU68
Bookmark

Curug Citambur, Air Terjun Megah Hidden Gem Cianjur Selatan

Bukan hanya Sukabumi yang terkenal sebagai surganya air terjun, ternyata tetangga sebelahnya yaitu Cianjur juga memiliki banyak sekali koleksi wisata air terjun yang menarik.

Masih kurangnya sarana dan prasarana seperti akses jalan yang kurang memadai dan juga promosi yang belum maksimal membuat wisata-wisata di Cianjur masih kurang eksis. Padahal air terjun disana bagus-bagus lho, sebut saja Curug Ngebul, Curug Ciastana, Curug Cikondang dan salah satu air terjun paling indah di Cianjur yang akan saya ulas berikut ini yaitu Curug Citambur.

Curug Citambur Cianjur Selatan

Info Wisata Air Terjun Citambur Cianjur Selatan

Mungkin belum banyak yang tahu mengenai air terjun keren yang berada di Cianjur Selatan ini, kecuali untuk para pengunjung lokal. Memang, Cianjur tidak begitu dikenal sebagai daerah wisata untuk masyarakat umum, padahal banyak sekali tempat-tempat wisata dari mulai pantai hingga pegunungan lengkap di Cianjur.

Sebagai yang tinggal di kota tetanggapun saya terbilang jarang datang ke Cianjur untuk mengexplore wisatanya, hanya beberapa saja wisata Cianjur yang sudah saya kunjungi di Cianjur. Dan Curug Citambur menjadi salah satu yang paling saya rekomendasikan karena pesonanya yang luar biasa.

Baca Juga: Informasi Air Terjun Tumpak Sewu Terlengkap, Surga di Lumajang

Info lokasi dan Cara Menuju Curug Citambur

Curug Citambur terletak di desa Karangjaya kecamatan Pasirkuda, Kab. Cianjur. Dari tempat tinggal saya di Sukabumi butuh waktu sekitar 5 jam untuk sampai disana. Jauh banget kan? Yap, karena lokasinya berada di Cianjur Selatan sehingga dari kota Cianjur saja masih sangat jauh.

Bagi yang datang dari luar kota seperti Bogor, Bandung atau Jakarta bisa menuju pusat kota Cianjur terlebih dahulu, kemudian ambil ke arah kecamatan Cibeber, dari sana masih harus melewati beberapa kecamatan lagi yaitu ada kecamatan Campaka, Sukanagara, Pagelaran sampai kecamatan Pasirkuda, masih jauh pokonya mah :)

Sebelum memasuki kawasan Pasirkuda yaitu ditandai dengan pasar dan pom bensin, calon pengunjung Curug Citambur harus mempersiapkan fisik dan mental karena dari sana akan di uji dengan jalanan yang luar biasa berat. Ya, sangat disayangkan akses menuju Curug Citambur masih harus melewati jalan yang super rusak sepanjang ± 15KM. Jarak tersebut perlu ditempuh dengan waktu 1-2 jam karena jalan yang rusak parah padahal seharusnya bisa lebih cepat. Oleh karena itu, selain orangnya yang harus siap, kendaraanpun harus benar-benar fit ya, sangat tidak dianjurkan menggunakan motor ceper atau mobil city car.

Oh ya, menurut info yang saya dengar, dari daerah Pasirkuda tempat Curug Citambur berada ini berbatasan dengan Bandung Selatan lho, tepatnya daerah Ciwidey. Jadi bila datang dari arah Bandung mungkin bisa melalui Ciwidey ke arah Cianjur, katanya sih lebih dekat dibanding harus ke kota Cianjur terlebih dahulu. Untuk rute detailnya bisa riset lebih lanjut ya.

Camping di Curug Citambur, Cianjur Selatan

Karena jarak yang sangat jauh dan demi pengalaman yang maksimal dianjurkan untuk menginap di lokasi wisata Curug Citambur. Jika tidak ingin ribet, di lokasi wisata disewakan bale-bale untuk istirahat, harga bisa nego di tempat ya. Kalau untuk hotel atau penginapan kayanya tidak ada.

Untuk pecinta camping seperti saya pastinya tidak akan melewatkan membekal perlengkapan tempur untuk mendirikan kemah di sekitar Curug Citambur. Ternyata disana disediakan camping ground yang cukup nyaman dengan view langsung menghadap air terjunnya.

Camping di Curug Citambur
Camping di Curug Citambur
Curug Citambur Dimana
Camping Ground dengan view Curug

Baca Juga: Info Pendakian Gunung Gede via Jalur Gunung Putri Cianjur

Untuk biaya camping membayar HTM 25.000 ditambah parkir motor menginap 10.000. Sedangkan untuk pengunjung biasa tanpa berkemah cukup membayar tiket masuk 10.000 saja. Fasilitas yang cukup lengkap tersedia di sekitar wisata Curug Citambur diantaranya toilet, mushola, warung serta spot-spot foto demi memenuhi hasrat para pengunjung yang ingin berselfie ria.

Pesona Curug Citambur, Cianjur Selatan

Curug Citambur ini tipe air terjun yang indah selera saya banget, air terjun tinggi dengan debit air yang besar. Oleh karena itu air terjun ini saya nobatkan menjadi salah satu air terjun terindah yang pernah saya kunjungi selain Air Terjun Cikaso di Sukabumi dan Air Terjun Tumpak Sewu di Lumajang Jawa Timur.

Karena tipe air terjun yang menjulang setinggi +- 130 meter dengan air yang mengucur deras sehingga disana tidak cocok untuk berenang ya. Tanpa perlu berenangpun dijamin basah kecipratan jika mendekat ke air terjun ini saking besar dan tingginya. Siapin baju ganti ya.

Air Terjun Citambur Cianjur Selatan
Jalan Menuju Curug Citambur
Tinggi Curug Citambur
Lokasi Curug Citambur Cianjur Selatan
Wisata Air Terjun di Cianjur Selatan
Cara Menuju Air Terjun Citambur

Curug Citambur sangat recommended dikunjungi untuk para pecinta air terjun, tentunya dengan persiapan yang matang seperti yang sudah saya ulas di atas mengenai aksesnya yang masih sulit. Semoga segera mendapat perhatian pemerintah setempat untuk segera memperbaiki jalan di kecamatan pasir kuda mengingat disana ada potensi wisata yang luar biasa yang perlu di maksimalkan.

Mungkin itu saja ulasan dari saya mengenai air terjun terindah di Cianjur Selatan, Curug Citambur. Semoga bisa memberi tambahan informasi dan referensi bagi teman-teman yang ingin mengexplore air terjun. Curug Citambur bisa masuk ke list berikutnya nih!

Budayakan komentar setelah membaca :)
Posting Komentar

Posting Komentar