Kalau di artikel pertama sudah dijelaskan mengenai contoh itinerary Malaysia (untuk 4hari-3malam) dan informasi mengenai transportasi selama disana. Kalau kamu ketinggalan bisa baca bagian pertama dulu ya, supaya nyambung. Barangkali bisa menambah informasi untuk kamu yang sedang mencari informasi mengenai itinerary dan transportasi untuk backpackeran ke Malaysia.
Pembahasan selanjutnya saya akan coba informasikan mengenai hal-hal yang wajib diketahui sebelum kamu berlibur ke Malaysia (khususnya jika kamu pergi untuk pertama kali). Mencakup tempat-tempat iconic (landmark), lokasi wisata, kuliner dan lain sebagainya.
Panduan Lengkap Backpackeran ke Malaysia Untuk Pemula
Jika kamu belum pernah ke Malaysia sebelumnya, mungkin tidak akan mengetahui banyak hal mengenai Malaysia, selain menara pertonas. Hehe. Begitupun saya saat itu. Sehingga sebelum berangkat, saya mencari sebanyak-banyaknya informasi untuk menambah pengetahuna agar saya tidak terlalu gelap. Dan informasi-informasi ini yang saya rasa penting dan perlu kamu ketahui juga sebelum berangkat ke Malaysia.1. Bandara
Bandara di pusat Kuala Lumpur ada 2, yaitu Kuala Lumpur Internatiol Airport (KLIA) dan KLIA2. Untuk maskapai low fare atau LCC seperti Airasia, dia bermarkas akan bermarkas di KLIA2. Seperti KLIA2 itu khusus Airasia deh, soalnya saya sih seperti tidak melihat pesawat lain yang terbang dan landas disana. Wajar sih, karena maskapai tersebut kan memang asli dari negeri jiran. Dan menjadi andalan juga disana dan paling laris untuk saat ini.
Bandara KLIA2 meski bukan yang utama tetapi sangat besar, siap-siap saja bingung. Ketika masuk bandara (setelah melewati imigrasi) kita seperti masuk ke pusat perbelanjaan atau Mall. Bandara dipenuhi toko-toko di bangunan bertingkat (indoor). Selalu perhatikan penunjuk arah atau jangan sungkan bertanya kepada petugas yang berjaga di hampir setiap sudut bandara.
Untuk kalian yang hendak keluar bandara dengan bus, bisa turun ke lantai paling bawah untuk menemukan counter pemesanan tiket bus. Begitupun jika ingin menggunakan kereta bisa menuju pintu keluar yang terhubung dengan stasiun di lantai 1.
2. Transportasi dari Bandara ke pusat kota KL
Untuk transportasi dari Bandara ke pusat kota KL sangatlah mudah. Ada beberapa pilihan selain menggunakan kendaraan pribadi atau bila ada yang pick up di Bandara. Yang menjadi andalan disana yaitu bus dan kereta. Hampir sama saja sih seperti di Indonesia. Untuk yang paling ekonomis bisa menggunaka shuttle bus dari Bandara. Kalau di Indonesia mah Damri. Tarif-nya sekitar 12 RM atau sekitar 40 ribuan. Itu untuk dewasa, anak-anak katanya setengahnya.
Sedangkan untuk kereta ada 2 jenis. Di sebut dengan KLIA Ekspress dan KLIA Transit. Bedanya, KLIA Ekspress tidak singgah di stasiun-stasiun pemberhentian, alias langsung dari bandara ke KL Sentral. Kalau tujuan kita ke KL Sentral sih bisa naik yang KLIA Ekspress ini. Lebih cepat, ngebut. Kalau KLIA Transit, dikhususkan untuk yang ingin berhenti di stasiun lain sebelum KL Sentral. Meskipun tujuan akhirnya di KL Sentral. Jadi, kalau tujuan teman-teman bukan ke KL Sentral atau ke stasiun sebelumnya, naiknya ini ya. Jangan naik KL Ekspress, karena tidak berhenti. Jangan sampe salah. Untuk kereta bandara ini tarifnya lumayan, gak masuk kantong backpacker. Yaitu 55 RM atau sekitar 195 ribuan. Bisa buat naik bus 5x tuh Hahaha
Jika akan menggunakan bus, cara keluar dari bandara nya cukup turun ke lantai paling bawah, sampai menemui counter-counter tiket.
Tiket bisa dipesan langsung di counter ataupun online. Pilih bus sesuai jurusan kamu akan menuju. Ada beberapa tujuan bus dari bandara selain ke KL Sentral, antara lain Pudu Sentral, Putrajaya, Melaka, dll.
Tapi yang paling populer dan cepat penuh biasanya bus menuju KL Sentral. Karena sesuai namanya, KL Sentral adalah pusatnya transportasi di KL. Hampir semua angkutan umum terintegrasi dari KL Sentral. Kalau hotel atau tempat stay teman-teman di sekitar bukit bintang / pasar seni atau sekitarnya bisa ke KL Sentral dulu saja.
3. KL Sentral
KL Sentral atau Kuala Lumpur Sentral merupakan salah satu stasiun di Kuala Lumpur, Malaysia. Sebuah stasiun utama yang ada disana, yang disebut-sebut stasiun paling besar di Asia Tenggara.
Jangan membayangkan stasiun kereta api seperti di Indonesia atau Jakarta. Beda banget. Karena selain sebagai pusat transportasi, stasiun ini menyatu dengan hotel, perkantoran dan pusat perbelanjaan.
Saya merasa perlu membahas tentang KL Sentral, supaya teman-teman yang belum tau ada sedikit gambaran. Karena untuk yang pertama kali datang ke KL Sentral mungkin akan terheran-heran dan kebingungan. Kok segede itu. Itupun yang saya rasakan kemarin. Hehe.
Hampir semua angkutan terhubung dengan KL Sentral. Monorail, LRT, MRT, Kereta Komuter dan Kereta Bandara. Ada juga bus rapid KL yang melintas juga di KL Sentral. Intinya KL Sentral ini lokasi wajib dan paling strategis untuk kemana-mana.
Selain itu bus-bus shuttle juga banyak yang start dan finish di KL Sentral. Terminalnya tersedia di luar, lantai paling bawah (dekat parkiran). Bus-bus yang berangkat dari KL Sentral antara lain bus ke Bandara, Genting Highland, Melaka, Putrajaya, dan kota-kota lain di Malaysia.
4. Rute Transportasi di KL
Membahas sedikit lagi dengan lebih terperinci mengenai transportasi di Malaysia, khususnya di pusat kota KL. Karena ya, meski Malaysia bukan hanya KL, tapi disana adalah tujuan utama orang yang pergi ke Malaysia. Apalagi untuk yang pertama kali.
Jika teman-teman sudah sampai KL Sentral sebagai pusat transportasi di KL, selanjutnya mencari transportasi lain yang akan mengantar ke tempat tujuan.
Biasanya dari KL Sentral orang-orang hendak menuju ke daerah Bukit Bintang sebagai pusat keramaian, penginapan dan hotel. Pasar Seni sebagai pusat perbelanjaan (banyak hotel juga). KLCC sebagai lokasi paling hits yaitu si menara kembar.
Lokasi-lokasi tersebut diatas termasuk juga lokasi-lokasi terkenal di KL, hampir semua tersambung dengan transportasi dari KL Sentral.
Berikut saya coba beri gambaran sedikit mengenai transportasi yang bisa digunakan untuk menuju tempat-tempat terkenal di KL.
- Untuk menuju Bukit Bintang, dari KL Sentral bisa menggunakan Monorail yang langsung transit Bukit Bintang. Atau naik LRT ke Pasar Seni, lanjut naik MRT ke Bukit Bintang.
- Untuk menuju KLCC dari KL Sentral naik LRT yang langsung transit di KLCC. Apabila dari Bukit Bintang bisa jalan kaki melewati lorong khusus pejalan kaki yang lansung tersambung ke suria KLCC (Mall). Atau apabila ingin menggunakan kendaraan, bisa naik MRT ke pasar seni, lanjut LRT ke KLCC. Bisa juga naik bus gratis (ON/OFF).
- Untuk menuju Pasar Seni dari KL Sentral maupun dari KLCC bisa naik LRT yang langsung transit Pasar Seni. Kalau dari Bukit Bintang naik MRT dan langsung turun di Pasar Seni. Begitupun kalau ke Mesjid Jamek ya, hampir sama dengan Pasar Seni. Karena stasiun Masjid Jamek hanya berjarak 1 stasiun dari Pasar Seni.
Itulah beberapa informasi rute singkat yang sepertinya paling sering digunakan, khususnya oleh para turis. Untuk rute lain bisa dipelajari dari peta transport yang sudah ada di artikel sebelumnya.
Dan jangan lupa, diantara jenis transportasi kereta diatas, semuanya berbeda platform di setiap stasiun nya. Jadi jangan sampai salah masuk / keluar ya.
5. Landmark / Tempat-tempat yang wajib di Kunjungi di sekitar KL
Bukan wajib dikunjungi sih, tapi memang sudah pasti di kunjungi dan menjadi tujuan wisatawan apabila ke KL. Ada beberapa yang populer, atau mungkin sebagian belum masuk daftar list kamu? Coba ditambahin nih.
1. KLCC (Petronas Twin Tower); Menara kembar tertinggi di dunia yang menjadi icon Malaysia. Spot photo favorite disana yaitu di depannya, yang mana view yang di dapat adalah menara kembar di belakang kita.
Tapi ternyata bisa juga berphoto dengan view hamparan gedung-gedung pencakar langit KL dari deck lantai atas menara lho. Untuk kesanan juga Melewati jembatan di ketinggian yang menghubungkan antara kedua menara tersebut. Merinding pastinya.
Tapi untuk masuk dan berphoto dari spot-spot tersebut ada biaya nya, dan lumayan mahal. Backpackeran low budget mah lewat aja lah... Haha. Dari depannya juga bagus kok.
2. Masjid Jamek; Dengan nama lengkap Masjid Jamek Sultan Abdul Samad merupakan masjid termegah di Kuala Lumpur.
3. Dataran Merdeka; terdapat sebuah bangunan bersejarah dengan arsitektur yang cantik dan instagramable, Sultan Abdul Samad Building namanya. Sehingga selalu menjadi tujuan wisata para turis. Lokasi nya dekat dengan Masjid Jamek, cukup berjalan kaki. Di sekitarnya juga ada tempat wisata lain yaitu KL Gallery dengan tugu I Love KL yang turistic itu, lalu ada lagi Lapangan Merdeka yang konon menjadi saksi dan tempat bersejarah bagi kemerdekaan KL.
4. Bukit Bintang; salah satu pusat keramaian KL. Disana juga menjadi pusat perbelanjaan, ada beberapa mall, dan banyak outlet-outlet brand ternama.
Bukit Bintang juga berdekatan dengan Jalan Alor. Street Food paling terkenal se-KL. Disana untuk orang berkuliner ria dan jajan. Ratusan bahkan mungkin ribuan jajanan dan makanan yang bisa di beli disana. Mulai makanan Malaysia, India, Seafood, Arab, dll. Dan yang sangat unik, tempat makannya di pinggir / emperan jalan.
5. China Town; Kawasan pecinan yang juga menjadi pusat keramaian karena banyak makanan / jajanan yang dijajakan di sepanjang jalan. Serta toko-toko oleh-oleh yang tersebar di sepanjang China Town / Petaling Street. China Town juga berdekatan dengan Central Market / Pasar Seni.
6. Central Market / Pasar Seni; tempat belanja favorite dan paling terkenal untuk para turis yang ke KL. Meskipun harganya gak murah-murah amat menurutku. Hehe.
Mulai dari makanan-makanan untuk oleh-oleh, hiasan-hiasan, pakaian, dll, tersedia lengkap disana.
7. Istana Negara; merupakan tempat tinggal raja Malaysia. Dengan bangunan yang megah dan arstistik sehingga selalu menjadi tujuan wisata para turis meski hanya untuk berphoto di depannya.
Selain beberapa tmepat-tempat atau landmark yang disebut diatas, masih banyak lokasi wisata turistic di Malaysia. Selain yang berada di pusat kota KL tersebut, ada juga yang lumayan jauh tapi bisa dikunjungi saat kita ke KL. Seperti Batu cave, Genting highland, Colmar tropical, dll. Bisa one day trip kok kesana. Karena ada angkutan umum yang praktis.
Mungkin segitu dulu informasi tambahan mengenai panduan backpacker ke Malaysia untuk yang baru pertama kali alias pemula.
Semoga bisa memberikan tambahan informasi untuk kalian yang hendak berlibur dengan cara backpackeran ke Kuala Lumpur / Malaysia. Sangat berharap ada manfaatnya ya.
Selanjutnya saya akan bongkar budget backpackeran ke Malaysia yang bombastis. Yaitu hanya kurang dari 1 juta saja lho untuk akomodasi (pesawat & hotel).
Tapi, karena sudah kepanjangan. Mungkin sebaiknya saya pindah ke page berikutnya. Silahkan cek Panduan Lengkap Backpackeran Murah ke Malaysia Bagian 3.
Budayakan Untuk Tinggalkan Komentar Setelah Membaca :)
Posting Komentar